Manfaatkan Minyak Kelapa, dan Rambutmu Akan Berterima Kasih

Jika dilihat dari fungsinya, pohon kelapa dapat dikatakan sebagai pohon yang paling bermanfaat untuk manusia. Hampir seluruh bagian dari pohon kelapa, atau bahkan keseluruhannya, dapat dimanfaatkan untuk sesuatu yang berharga. Salah satu produk penting yang tercipta dari kelapa adalah minyak kelapa.

Minyak kelapa sendiri dapat digunakan untuk berbagai keperluan. Salah satunya, berkat kandungan asam kaprat, asam laurat, asam linoleat, dan asam oleat yang baik, terdapat berbagai manfaat minyak kelapa untuk rambut. Ketahui juga bagaimana cara memanfaatkan kebaikan tersebut.

Baca juga: Minyak Kelapa Untuk Wajah? Ternyata Kaya Manfaat, Loh!

Manfaat Minyak Kelapa untuk Rambut

Rambut manusia tentu perlu dirawat agar lebih sehat dan indah. Untuk melakukannya, gunakan minyak kelapa yang memiliki beberapa manfaat untuk rambut seperti yang di bawah ini:

Melembabkan Rambut yang Kering dan Rapuh

Manfaat pertama minyak kelapa yaitu memperbaiki rambut yang kering dan rapuh agar menjadi lembab dan berkilau. Kemampuan minyak kelapa dalam melembabkan rambut berasal dari asam laurat yang terkandung di dalamnya.

Selain itu, minyak kelapa juga mampu meresap ke dalam batang rambut dengan mudah. Oleh karena itu, minyak nabati ini sangat baik untuk dijadikan kondisioner dalam perawatan rambut.

Baca juga: Rambut Mudah Rusak? Terapkan Cara Pakai Conditioner Ini!

Melindungi Rambut dari Kerusakan Akibat Faktor Eksternal

Kerusakan rambut dapat disebabkan oleh berbagai faktor. Beberapa contoh faktor eksternal yang berpotensi mengancam kesehatan rambut yaitu sinar matahari, polusi, dan juga panas dari alat penata rambut. Penggunaan minyak kelapa pada rambut akan membuatnya terlindungi dari faktor tersebut.

Panasnya alat penata rambut atau sinar UV matahari yang dikombinasikan dengan radikal bebas dari polusi udara dapat berefek buruk pada rambut. Kerusakan yang mungkin terjadi berupa rambut rontok, patah, atau bercabang. Oleh sebab itu, jaga kesehatan rambutmu dengan mengaplikasikan minyak kelapa.

Merangsang Pertumbuhan Rambut

Sebagian besar orang memiliki keinginan untuk memiliki rambut yang tumbuh panjang dan sehat. Untuk mencapai hal tersebut, kamu harus merawatnya dengan baik. Seperti yang sudah dijelaskan, minyak kelapa mampu melindungi rambut sehingga rambut akan bertumbuh dengan sempurna.

Terlebih lagi, minyak kelapa mampu meresap dan menutrisi rambut agar tetap sehat. Maka dari itu, dengan penggunaan minyak kelapa secara rutin, pertumbuhan rambutmu akan terangsang dan menjadi panjang lebih cepat.

Mengatasi Masalah Ketombe

Salah satu penyebab munculnya ketombe pada rambut adalah infeksi jamur pada kulit kepala. Kabar baiknya, minyak kelapa dapat mengatasi masalah tersebut dengan sifat antijamur dan antibakteri yang dimilikinya. Adapun kedua sifat baik tersebut muncul dari perpaduan asam laurat dan antioksidan yang terkandung dalam minyak kelapa.

Membuat Rambut Lebih Mudah Diatur

Kesulitan dalam mengatur rambut dapat dialami setiap orang, terutama bagi yang memiliki rambut keriting karena tekstur rambutnya yang lebih tipis. Namun, kamu bisa berbahagia karena masalah rambut yang umum terjadi tersebut dapat diatasi oleh minyak kelapa.

Selanjutnya, minyak kelapa juga mampu meluruskan dan melembutkan rambut yang mengembang karena terlalu kering. Jika rambutmu lebih lembut dan lemas, kamu dapat dengan mudah mengaturnya sesuka hati.

Meredakan Kulit Kepala Kering dan Gatal

Terakhir, selain bermanfaat untuk rambut, minyak kelapa juga memiliki manfaat baik untuk kulit kelapa. Akibat kesalahan dalam menggunakan produk, pengaruh cuaca, atau hormon, kulit kepala dapat mengalami gatal, kekeringan, atau bahkan iritasi. Atasi masalah tersebut dengan minyak kelapa yang mampu mendinginkan kulit kepalamu.

Cara Menggunakan Minyak Kelapa untuk Rambut

Setelah mengetahui berbagai manfaat minyak kelapa untuk rambut, sebaiknya kamu juga mengerti cara penggunaannya agar minyak ini dapat dimanfaatkan secara maksimal. Adapun minyak kelapa bisa digunakan sebagai masker rambut, kondisioner, serum rambut, serta tambahan untuk melengkapi produk perawatan rambutmu.

Jika kamu ingin menggunakan minyak kelapa sebagai masker rambut, kamu perlu menyiapkan minyak tersebut sebanyak dua sendok teh. Pijat kepala dengan minyak tersebut hingga seluruh rambut dari kulit kepala hingga ujung rambut terlumuri secara merata. Kemudian, tutupi dan diamkan selama berjam-jam sebelum kemudian dicuci.

Selanjutnya, kamu bisa menggunakan minyak kelapa sebagai kondisioner. Gunakan beberapa tetes minyak kelapa sebelum atau sesudah kamu mencuci rambut dengan shampo. Selain itu, kamu juga bisa mencampurkan minyak kelapa dengan produk kondisionermu saat hendak digunakan.

Lalu, selagi kamu beraktivitas di luar ruangan, ada baiknya jika kamu memanfaatkan minyak kelapa untuk dijadikan serum rambut. Cukup dengan meneteskan dan meratakan sedikit saja minyak kelapa pada rambut, maka rambutmu akan terlindungi dan terlihat lebih berkilau.

Tidak kalah penting dari cara menggunakan minyak kelapa untuk rambut adalah efek samping yang mungkin muncul. Walaupun minyak ini aman digunakan pada rambut, pemakaian yang salah bisa menimbulkan masalah baru. Oleh karena itu, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam pemakaian minyak kelapa.

Jangan oleskan minyak kelapa di rambut melebihi volume yang dianjurkan. Minyak kelapa yang berlebihan digunakan akan membuat rambut menjadi kusam dan berminyak, khususnya bagi yang memiliki rambut yang halus. Hal tersebut dapat terjadi karena minyak kelapa dapat menumpuk di kulit kepala dan juga rambut.

Solusinya, oleskan minyak kelapa sedikit saja dari bagian tengah hingga ke ujung rambut. Perlu diingat juga bahwa kamu yang memiliki rambut yang halus tidak disarankan untuk mengaplikasikan minyak kelapa secara langsung pada kulit kepala.

Minyak kelapa memanglah merupakan minyak yang sangat berguna. Bahkan, manfaat minyak kelapa untuk rambut diatas hanya sebagian kecil dari seluruh kegunaan minyak tersebut untuk kesehatan dan kecantikan tubuhmu.

Jangan lupa untuk memanfaatkan minyak kelapa sebagai produk perawatan yang berguna dan hubungi Neo Kosmetika Industri untuk memproduksi produk perawatan tubuhmu sendiri.

Share this post:
Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Telegram