Bikin Kulit Wajah Halus, Ini Manfaat Serum yang Perlu Kamu Tahu!

Belakangan serum menjadi salah satu produk perawatan wajah yang banyak digunakan. Hal ini tentu saja menimbulkan pertanyaan, kenapa serum penting untuk wajah. Untuk memahami hal tersebut, berikut ulasan lengkapnya!

Seberapa Penting Penggunaan Produk Serum untuk Kulit Wajah?

Saat ini, kulit putih bukan satu-satunya tujuan yang ingin dicapai ketika menggunakan produk perawatan wajah. Memiliki kulit sehat yang lembut, kenyal, bercahaya, dan bebas jerawat mulai banyak diminati. Untuk mencapai hal tersebut, rangkaian produk perawatan wajah biasa seperti toner dan pelembab tidak cukup.

Demi mendapatkan kulit wajah yang sehat kita juga perlu serum. Berbeda dengan skincare seperti krim atau pelembab, serum punya tekstur yang ringan. Hal ini membuat serum tidak menciptakan lapisan pada kulit tetapi meresap ke pori-pori secara maksimal.

Dengan kandungan yang memadai, serum mampu menyehatkan kulit secara efektif. Penggunaan serum secara rutin dapat mengunci kelembaban kulit dan membuat wajah senantiasa berkilau. Tidak hanya itu, serum biasanya diformulasikan dari sejumlah bahan aktif dengan tingkat konsentrasi tinggi.

Inilah mengapa serum idealnya digunakan sebelum menggunakan produk perawatan wajah lain, seperti krim atau pelembab. Bagaimana, tertarik untuk mulai mengikutsertakan serum pada rutinitas perawatan wajah harian?

Alasan Menggunakan Produk Serum untuk Kulit Wajah

Setiap serum punya bahan aktif dan kandungan yang berbeda. Untuk memilih serum yang tepat, kita wajib tahu dulu kebutuhan wajah dan masalah kulit wajah yang ingin diatasi. Meskipun begitu, secara umum serum punya banyak sekali manfaat yang tidak boleh kita lewatkan. Di antaranya:

Menjaga Kelembaban Kulit

Salah satu manfaat utama serum adalah menjaga kulit agar senantiasa terhidrasi. Hal ini karena serum memiliki kandungan aktif hyaluronic acid yang tidak hanya mampu mengunci kelembaban kulit tetapi juga menjaga kulit senantiasa halus dan lembut. Inilah mengapa penggunaan serum dalam rutinitas perawatan wajah tidak boleh terlewat.

Membantu Menyehatkan Kulit

Selain pelembab, serum juga punya kandungan antiinflamasi. Hal ini membuat serum cocok untuk kulit sensitif dan kulit berminyak. Penggunaan serum secara rutin akan membantu membuat kulit lebih sehat dan mengatasi berbagai masalah kulit yang muncul seperti jerawat meradang.

Membantu Menghilangkan Noda di Kulit

Bekas jerawat, pigmentasi, dan mata panda merupakan masalah umum yang muncul pada kulit wajah. Hal ini mungkin bisa diatasi skincare lain tetapi tidak maksimal. Jika menggunakan serum secara rutin, masalah kulit yang disebutkan sebelumnya bisa dihilangkan secara bertahap. Apalagi jika serum yang dipakai mengandung bahan aktif untuk mencerahkan kulit.

Mencegah Tanda Penuaan Dini

Dalam produk serum biasanya terkandung bahan aktif seperti retinol, vitamin C, resveratrol, dan antioksidan. Kandungan tersebut diketahui cukup mumpuni dalam mengatasi masalah penuaan dini seperti kerutan, bintik hitam, dan garis halus. Bahan tersebut juga terbukti mampu merevitalisasi kulit. Inilah mengapa serum sangat dianjurkan untuk dipakai, terutama saat malam hari.

Melindungi Kulit dari Radikal Bebas

Salah satu bahaya sinar UV pada wajah adalah timbulnya kerutan dan flek hitam. Hal ini tentu saja bisa diatasi oleh serum. Dengan menyertakan serum pada rutinitas perawatan wajah harian, kita bisa melindungi kulit wajah dari dampak radikal bebas dan menjaga kesehatan kulit secara maksimal.

Membantu Memaksimalkan Fungsi Skincare Lain

Terakhir, manfaat serum yang membuat serum banyak direkomendasikan adalah fungsinya dalam memaksimalkan bahan aktif untuk terserap kulit. Penggunaan serum sebelum skincare lain dapat membantu kandungan skincare tersebut untuk terserap pori sehingga bisa memiliki hasil yang maksimal. 

Cara Menggunakan Produk Serum yang Benar

Setelah tahu manfaat dan kenapa serum penting untuk wajah, selanjutnya mari kita bahas cara pakai serum yang benar.

Bersihkan Wajah Terlebih Dahulu

Membersihkan wajah adalah aturan dasar penggunaan skincare. Jadi sebelum menggunakan serum, bersihkan dulu wajah dengan sabun lalu sempurnakan dengan toner. Teknik ini dikenal dengan double cleansing. Tujuan utamanya adalah membersihkan wajah dan pori secara maksimal dengan mengangkat komedo, debu, minyak, atau kotoran yang menempel di kulit.

Keringkan Wajah

Selanjutnya, keringkan wajah dengan tisu untuk menjaga kelembaban kulit setelah terkena air. Penggunaan anduk akan membuat wajah kering maksimal, dan hal ini tidak disarankan. Idealnya, kita perlu menggunakan serum saat kulit terasa lembab untuk hasil yang maksimal.

Aplikasikan Toner

Selain mengeringkan wajah dengan tisu, kita bisa menjaga kelembaban kulit setelah tahapan cuci wajah dengan mengaplikasikan toner. Jadi sebelum menggunakan serum, gunakan toner dahulu. Pastikan toner diusap merata ke seluruh bagian wajah untuk memaksimalkan manfaat serum.

Gunakan Produk Serum Secukupnya

Terakhir, gunakan 1 – 2 tetes serum di pipi lalu pakai secara merata ke seluruh bagian wajah dan leher. Untuk meratakan, tepuk dan pijat wajah secara lembut. Hal ini akan membantu serum terserap dengan baik. Jika setelah menggunakan serum kulit terasa berminyak, berarti ada tahapan yang salah ketika serum digunakan. Jadi pastikan untuk tidak memakai serum secara berlebihan.

Melihat betapa banyak manfaat yang ditawarkan serum dan betapa berkualitasnya produk ini, tidak heran apabila kamu tertarik untuk membuat produk serum sendiri dengan bahan aktif yang dirasa sesuai dengan kebutuhan kulit. Dengan bantuan jasa maklon kosmetik, hal ini bisa diwujudkan.

Tertarik? Kamu bisa menggunakan jasa maklon kosmetik dan skincare dari PT Neo Kosmetika Industri. Jasa ini akan membantu memformulasikan kandungan terbaik pada serum dan menciptakan produk yang bisa bersaing di pasaran. Jadi selain bisa membuat serum yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu sendiri, kamu berkesempatan sukses dengan menjual produk serum berkualitas.

Itulah ulasan tentang kenapa serum penting untuk wajah, semoga bermanfaat.

Share this post:
Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Telegram