Ladies, Sering Tidur Pakai Makeup Bahaya! Kenapa?

Ada yang sering tertidur tanpa membersihkan makeup dulu? Jangan teruskan kebiasaan itu! Kulit Anda bisa rusak akibat tidur memakai makeup terlalu sering! Kebiasaan ini mungkin terlihat sepele, tetapi ada akibat jangka panjang yang bisa mengganggu kesehatan dan merusak tampilan kulit. 

Kenapa Wajah Harus Bebas Makeup Sebelum Tidur?

Kulit wajah Anda memiliki pori-pori serta kelenjar minyak alami. Setiap hari, minyak, kotoran, dan serpihan kulit mati berisiko menumpuk di permukaan kulit serta pori-pori. Bayangkan jika produk makeup yang belum dihapus ikut bergabung dan menyumbat pori-pori!

Ketika Anda tidur dengan make up masih menempel, serpihan produk, kotoran, dan bakteri bercampur dengan minyak alami kulit. Penumpukan ini membuat pori-pori kulit tersumbat sepanjang malam. Inilah yang akan terjadi akibat tidur memakai makeup:

Berisiko Muncul Jerawat

Tergantung jenis dan kondisi kulit Anda, jerawat bisa muncul dalam semalam setelah Anda membiarkan makeup menempel semalaman. Frekuensi kehadiran jerawat juga bisa meningkat jika Anda terbiasa tidur tanpa membersihkan kosmetik di kulit.

Kulit Bisa Kering dan Bruntusan

Makeup yang menempel di kulit dalam waktu lama bisa mengganggu kelembaban alami kulit. Bahkan jika produk yang Anda gunakan mengandung pelembab, khasiatnya tidak akan bisa menembus kulit yang dilapisi terlalu banyak produk. Kulit kering dengan pori tersumbat juga bisa mendorong hadirnya bruntusan.

Bisa Menambah Garis Halus pada Kulit Wajah

Kulit yang dibebani produk selama Anda tidur akan mengalami “stres”. Radikal bebas serta penumpukan produk, kotoran, kuman, bakteri, dan minyak juga membuat kulit terbebani sehingga terlihat menua lebih cepat. Kolagen pada kulit juga lebih cepat terurai sehingga mengurangi elastisitas kulit dan membuat garis halus bertambah banyak.

Dapat Menyebabkan Infeksi di Area Mata

Makeup yang menempel di area sekitar mata bisa mengakibatkan infeksi akibat penumpukan bakteri. Jika dibiarkan, mata terasa gatal, memerah, dan terus mengeluarkan air mata.

Bulu Mata Bisa Rapuh

Bulu mata yang terus-menerus dibebani maskara dan jarang dibersihkan bisa rapuh. Akibatnya, bulu mata menjadi lebih mudah patah atau rontok.

Bibir Menjadi Kering dan Pecah-pecah

Bibir yang tertutupi lipstik bisa mengering dan pecah-pecah karena lipstik mengurangi kemampuan bibir untuk menjaga kelembapan alaminya. Sama seperti efek pada kulit, bibir yang jarang dibersihkan dari lipstik juga bisa menjadi kusam dan tidak terlihat sehat.

Efek lainnya? Sarung bantal dan permukaan tempat tidur Anda menjadi lebih cepat kotor karena sisa kosmetik yang menempel. Selain repot membersihkannya, sisa-sisa kosmetik ini bisa menempel lagi di kulit Anda bahkan setelah membersihkan wajah. Akibatnya, jerawat jadi lebih mudah muncul.

Langkah Tepat Membersihkan Makeup

Ingin wajah lebih sehat walau sering memakai makeup? Pastikan Anda memiliki rutinitas membersihkan makeup yang benar. Luangkan beberapa menit saja untuk melakukan langkah-langkah ini:

Bersihkan Dulu Kosmetik di Dekat Area Mata

Tutup mata Anda dan gunakan kapas untuk mengaplikasikan makeup remover berbahan dasar minyak. Tunggu 20 detik hingga meresap, lalu bersihkan dengan pembersih khusus daerah mata.

Aplikasikan Makeup Remover pada Kulit Wajah

Langkah ini khusus untuk Anda yang sering mengaplikasikan makeup tebal. Makeup remover berfungsi “melembutkan” lapisan kosmetik agar mudah dibersihkan, terutama yang berbahan dasar minyak. Oleskan merata ke seluruh wajah, tunggu 20 detik, lalu sapukan dengan kapas sampai terangkat.

Gunakan Susu Pembersih dan Toner

Lanjutkan proses pembersihan dengan susu pembersih dan disambung toner (biasanya dijual berpasangan). Akan tetapi, jika lapisan kosmetik Anda cenderung tipis, Anda bisa gunakan micellar water saja. Pastikan seluruh lapisan kosmetik terangkat. Jangan lewatkan area seperti garis rambut, bagian bawah bibir, dan leher.

Bersihkan Area Bibir

Gunakan pembersih khusus bibir agar permukaannya tidak kering. Pastikan pembersih tersebut bisa menyingkirkan lipstik waterproof jika dibutuhkan.

Gunakan Sabun Wajah Sesuai dengan Kondisi Kulit

Setelah semua lapisan makeup disingkirkan, basahi wajah menggunakan sabun wajah yang sesuai dengan kulit. Pijat-pijat wajah dengan gerakan memutar menggunakan sabun agar bersih maksimal. Gunakan air hangat jika memungkinkan. Tepuk-tepuk wajah dengan handuk lembut, bukan digosok secara kasar.

Kunci Kelembaban Kulit Wajah

Akhirnya, jangan lupa mengunci kelembaban kulit wajah setelah selesai membersihkannya. Aplikasikan serum dan krim malam, lalu tunggu sekitar lima hingga sepuluh menit sebelum berbaring agar bantal tidak kotor. Oleskan lip balm bening atau gel petroleum khusus kulit dan bibir. Kulit wajah dan bibir pun akan terasa bersih, lembap, dan segar saat Anda bangun.

Bagaimana jika Anda benar-benar lelah atau sedang tidak bisa membersihkan wajah secara maksimal? Minimal siapkan tisu dengan kandungan pembersih wajah (makeup remover wipes). Tisu ini cukup efektif membersihkan sebagian besar makeup, tetapi ini hanya solusi sementara. Anda tetap harus membersihkan wajah secara maksimal ketika saatnya memungkinkan.

Selelah apapun Anda, jangan lupa membersihkan wajah sebelum tidur! Kulit bermasalah akibat tidur memakai makeup bisa berdampak panjang pada kecantikan dan kesehatan Anda. Mulailah menjaga kebiasaan baik untuk membersihkan wajah demi kulit yang lebih sehat!

Share this post:
Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Telegram